Tips Hamil

Selasa, 24 Februari 2015

Kelenteng Kwan Sing Bio Menyimpan Koleksi Harimau


Ada yang menarik di ruangan Altar Tri Nabi yang berada di sisi timur Kelenteng Kwan Sing Bio - Tuban . Selain terdapat altar untuk penghormatan Tiga Nabi bagi umat Tri Darma, di sana juga terdapat aneka benda kuno lainnya seperti lukisan kaca, jam lonceng dan sebagainya.



Yang menarik, ada juga koleksi berupa seekor harimau yang diawetkan dan ditempatkan dalam etalase kaca. Harimau itu memiliki panjang sekitar 2,5 meter  dengan posisi sedang berjalan. 

 
Sayang, seperti nasib benda-benda kuno lainnya, warna bulu loreng harimau itu juga sudah tampak kusam dan memudar. 


Entah sudah sejak kapan dan bagaimana ceritanya harimau awetan itu ada di ruangan Altar Tri Nabi. Petugas yang berjaga di sana hanya mengatakan kalau harimau itu sudah ada sejak lama di sana. 



Selain umat Tri Darma dilarang masuk ke ruangan  Altar Tri Nabi dan memotretnya. Saya hanya bisa melihat dan memotretnya dari jarak jauh saja.


Altar Tri  Nabi ini cukup menarik karena di dalamnya terdapat tiga arca yang dihormati oleh Umat Tri Darma yaitu Sakyamuni Buddha,  Nabi Khong Hu Cu, dan Nabi Lo Cu. 


 View Video - Istana Kelenteng Kwan Sing Bio

 

Aneka perlengkapan ibadah seperti lilin dan dupa yang senantiasa menyala serta buah-buahan memenuhi meja altarnya.  
 

Dinding ruangan ini pada sisi luarnya juga menarik karena terbuat dari susunan batu bata yang berronga dan ornamen lingkaran bergambar naga. 


Di sisi kanan dan kiri pintu masuknya yang berbentuk lingkaran terdapat sepasang patung singa batu ( Ciok Say ).


Selain harimau, di kelenteng Kwan Sing Bio ini juga terdapat banyak hal menarik lainnya seperti Istana Kaisar yang indah dan megah, Taman Naga,  Relief 3 Dimensi Tembok Raksasa dan Candi Borobudur, Relief Kisah  Delapan Dewa, Bangunan Sembilan Gada Suci dan sebagainya.


Untuk masuk ke dalam kawasan kelenteng ini terbuka untuk umum dan tidak ada tiket masuk asal sopan dan menghormati umat yang sedang beribadah di sana.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar