Tips Hamil

Minggu, 06 Oktober 2013

Indahnya Panorama Di Pelabuhan Padang Bai Menuju Lembar

Padang Bai, begitulah nama pelabuhan ini. Nama Padang Bai ini sangat dikenal karena merupakan akses utama yang harus dilalui dalam perjalanan menuju ke Nusa Tenggara Barat dari Pulau Bali dan sebaliknya.

Selain itu, pelabuhan ini juga dikenal karena memiliki panorama alam yang indah di sekitarnya.
Samudera yang berwarna biru berpadu harmonis dengan gugusan kepulauan dan batu-batu karang. Ombak yang bergulung dengan burung-burung yang berterbangan mencari ikan semakin menambah pesona keindahannya.

Dalam perjalanan saya ke Sumbawa - Nusa Tenggara Barat dengan menumpang bis dan  kapal laut, saya mengagumi keindahan panorama Padang Bai itu.Begitu pula halnya dengan wisatawan dengan mancanegara.

Padang Bai terletak di desa Padang Bai, termasuk di dalam wilayah Kecamatan Manggis, Kabupaten Karangasem - Bali .Padang Bai berlokasi di pantai di antara jalan raya jurusan Klungkung menuju Karangasem di mana sebelum kawasan wisata Candi Dasa terdapat pertigaan lampu merah kemudian membelok ke kanan. Dari  Denpasar, Padang Bai  berjarak sekitar 53 km ke arah jurusan Amlapura.

Padang Bai merupakan kawasan pelabuhan laut untuk wilayah Bali Timur yang digunakan sebagai pelabuhan penyeberangan ke Lombok. Selain itu, pelabuhan ini juga menjadi tempat berlabuhnya para wisatawan yang berkunjung ke Bali melalui lautan yang diangkut oleh kapal-kapal pesiar besar yang hanya berlabuh di Labuhan Amuk.
Yang menarik di kawasan Padang Bai adalah tempatnya yang terlindung pada suatu teluk dengan batu-batu karangnya . Pada bagian timur dari areal pelabuhan Padang Bai terdapat sebuah pantai yang  cukup ramai dikunjungi oleh para wisatawan khususnya wisatawan mancanegara. Pantai ini dikenal dengan nama Pantai Blue Lagoon.

Selain pemandangan laut yang membiru dan menawan, Pantai Blue Lagoon juga memiliki pasir pantai yang berwarna putih bersih dan tebal sehingga banyak wisatawan yang memanfaatkannya untuk berenang di laut atau berjemur di pantai. Aktivitas lain yang dapat dilakukan wisatawan antara lain diving dan snorkeling karena laut yang berada di sebelah timur dari pelabuhan Padang Bai terdapat banyak ikan-ikan hias dengan karang-karangnya yang indah.

Untuk keperluan penyeberangan ke Lombok tersedia kapal ferry yang siap melayani wisatawan atau orang-orang dalam 4 kali penyeberangan dalam sehari. Selain itu, bagi para wisatawan yang akan menikmati wisata air di kawasan pantai Blue Lagoon tersedia pula speed boat  jukung-jukung penduduk setempat atau boat yang dapat disewa dengan harga nego.

Berdasarkan sejarah, nama Padang Bai sebelumnya adalah Teluk Padang yang merupakan sebuah teluk yang aman terlindung dan sejak dahulu sudah digunakan sebagai pelabuhan kapal-kapal laut. Pergantian nama Teluk Padang menjadi Padang Bai terjadi pada masa penjajahan Belanda dan karena pengaruh bahasa Belanda, maka Teluk Padang lama kelamaan berubah nama menjadi Padang Bai (teluk) dan hingga sekarang daerah tersebut dinamakan Padang Bai. 

Di atas bukit di bagian sebelah timur pantai Padang Bai terdapat dua buah pura Dang Kahyangan. Pura yang berada di sebelah utara adalah Pura Silayukti yang dibangun oleh Mpu Kuturan sekitar abad ke-11, di mana beliau saat itu melakukan perjalanan suci di Bali. Mpu Kuturan adalah seorang pendeta yang sangat besar jasanya dalam mengatur tata keagamaan Hindu di pulau Bali. 

Sedangkan pura yang berada di sebelah selatan dari Pura Silayukti adalah Pura Tanjung Sari yang didirikan oleh Mpu Bharada, adik bungsu dari Mpu Kuturan.

Hari piodalan dari Pura Tanjung Sari dilaksanakan setiap hari Buda Kliwon Matal.

Di sebelah barat dari pelabuhan Padang Bai juga terdapat sebuah pura yang bernama Pura Penataran Agung.

Pura ini didirikan sekitar abad ke-16 oleh Dang Hyang Nirartha atau Dang Hyang Dwijendra yang lebih dikenal dengan sebutan Pedanda Sakti Wau Rauh dan beliau adalah keturunan dari Mpu Kuturan. 

Bila cuaca cerah, perjalanan dari Padang Bai menuju ke pelabuhan Lembar , Lombok - Nusa Tenggara barat sekitar 5 jam. 

Bila beruntung, Anda bisa menjumpai sekawanan ikan lumba-lumba di perairannya  yang berlompatan  dan seolah mengawal kapal yang Anda tumpangi.



Dijual Tablet Smartfren New Andromax Tab 7.0 

Hadiah Lomba dari Vivanews. 

Kondisi 100% Baru, Lengkap dan Tersegel.

Harga Penawaran Rp 1,5 juta

Barang Langka - Stock Galeri Smartfren Sudah Kosong Lama

Harga Tablet Smartfren New Andromax Tab 8.0 Rp 2,3 juta

Kontak Agung - 0823 3388 7121

=====================================================================





==============================

1 komentar:

  1. "Padang Bai berlokasi di pantai di antara jalan raya jurusan Klungkung menuju Karangasem di mana sebelum kawasan wisata Candi Dasa terdapat pertigaan lampu merah kemudian membelok ke kanan"

    Maaf, Anda kurang tepat, itu perempatan bukan pertigaan....
    Yang lurus ke Amlapura (Ibukota Karangasem), yang belok kiri ke Pura Andakasa, yang ke kanan itu ke Padang Bai.

    Terima kasih.

    BalasHapus